Road for Peace (R4P) adalah program penyaluran bantuan kepada para pengungsi Suriah dan Palestina. Tim Road for Peace (R4P) III yang mewakili Salman dan Indonesia akan berangkat pada 20 Desember 2013. Sebelumnya mereka akan mengikuti konvensi NGO-NGO Islam Internasional di Turki.
“R4P merupakan perjalanan kemanusiaan untuk perdamaian. Pencetusnya salah satu NGO di Malaysia, MASSSA. Dari Indonesia NGO yang terlibat Hilal Ahmar Society Indonesia (HASI). Alhamdulillah, kita bisa berpartisipasi di R4P yang ketiga ini,” ujar Septian Firmansyah Manajer Bidang Pelayanan dan Pemberdayaan Masyarakat (BP2M) salman, Jumat (13/12).
Program ini diadakan dua kali selama satu tahun. Untuk salman dan BP2M ini keikutsertaannya yang pertama. Ada dua negara yang dituju tahun ini, Thailand Selatan (Pattani) yang sudah dikunjungi pada bulan Nopember silam dan Suriah.
Sampai hari ini, donasi dari para jama’ah dan donatur sudah terkumpul Rp. 36 juta. “Bantuan untuk pengungsi sudah terkumpul dari tiap NGO, tapi kami masih memerlukan dana akomodasi untuk relawan,” kata Septian.
Ia dan rekan perjalanannnya Rizky Utama selama sebelas hari di Timur Tengah akan menyalurkan bantuan untuk pengungsi Palestina dan Suriah.
Saat ini bantuan yang sudah terkumpul di Salman untuk pengungsi Palestina Rp. 40 juta. Sementara untuk pesngungsi suriah Rp. 300 ribu. Setelah mengikuti konvensi selama 3 hari di Turki, hari keempat mereka akan melakukan perjalanan darat menuju Suriah dan menyalurkan bantuan- bantuan yang sudah terkumpul.
“Sebagain besar logistik untuk menghadapi musim dingin. Termasuk obat-obatan,” tambahnya.
“Kita menyampaikan semangat dan gairah hidup. Bahwa dunia masih care sama mereka. Dari salman, yang ingin disampaikan bahwa islam itu rahmatan li alamin. Bukan untuk muslim saja tapi untuk semua,”
Donasi dapat disalurkan melalui rekening infak Rumah Amal Salman ITB, Bank Mandiri 131-000-471-0887 atau menghubungi 0856-5938-7339 atas nama Septian Firmansyah.
The post Meniti Jalan Damai Lewat R4Peace appeared first on Masjid Salman ITB.