Quantcast
Channel: Masjid Salman ITB
Viewing all articles
Browse latest Browse all 2618

Akses Susah Akibat Longsor, Dusun Giri Asih Tunggu Bantuan

$
0
0
Foto ilustrasi: news.liputan6.com

Foto ilustrasi: news.liputan6.com

Longsor di Dusun Giri Asih, Desa Cisaranteun, Kecamatan Cikadu Rabu (4/12) lalu membuat warga terisolir dari dunia luar. Pasalnya, akses menuju desa yang terletak di Cianjur Selatan tersebut tertutup tanah longsor. Kondisi ini diperparah dengan letak Dusun Giri Asih yang letaknya paling ujung dibanding dusun lain.

Selain terisolir, longsor juga membuat tanggul Pembangkit Listrik Tenaga Mikro Hidro (PLTMH) dan hampir seluruh tiang listrik. Dengan kata lain, hampir dua minggu warga hidup tanpa listrik. Hampir semua aktivitas mati karena warga fokus memperbaiki tanggul dengan peralatan seadanya. Itu pun dengan dibayangi resiko longsor susulan.

Tim Korps Relawan Salman (KORSA) yang diwakili oleh Angga Kusnan Qodafi dan Wisnu Sri Widodo berangkat menuju lokasi bencana, Sabtu (14/12) lalu. Tim berangkat bersama Komunitas Trooper Indonesia (KTI) Chapter Bandung, dengan membawa bantuan berupa bahan makanan, obat-obatan, dan bahan bangunan. Jalur yang dilalui melewati jalur Ciwideuy, Bandung Selatan, yang merupakan rute off road.

“Tidak ada rute lain selain rute ini (off road), karena jalur reguler melalui Cianjur terputus akibat longsor yang menghancurkan jembatan,” terang Wayan, salah satu anggota KTI.

Kini jalan kaki merupakan satu-satunya solusi bagi warga yang ingin bersentuhan dengan dunia luar. Rute yang dapat dilalui adalah jalur Ciwideuy-Cikadu, yang memakan waktu 5-6 jam. Warga masih dibayangi minimnya pesediaan pangan dan logistik. Apalagi mengingat lokasi sulit dicapai dan cuaca yang tidak menentu.

Pembenahan infrastruktur PLTMH hanya dapat dilakukan secara manual. Hingga saat ini belum ada bantuan seperti alat berat yang memadai. Kemungkinan penyaluran pasokan listrik membutuhkan waktu yang sangat lama. Warga Giri Asih masih menunggu uluran tangan dari masyarakat dan pemerintah. [ed:Na]

The post Akses Susah Akibat Longsor, Dusun Giri Asih Tunggu Bantuan appeared first on Masjid Salman ITB.


Viewing all articles
Browse latest Browse all 2618

Trending Articles